Sate Ayam & Sate Kambing R. Kumis |
Belakangan ini saya sedang bersemangat untuk membuat review makanan di Depok supaya nggak bingung lagi kalau ada teman-teman yang tanya tempat makan enak di Depok. Disepanjang jalan Margonda berjejeran ratusan warung makan dan restoran, jadi memilih makanan bisa cukup membingungkan.
Satu kuliner favorit yang juga legendaris adalah Sate Kambing R. Kumis. Kalo menurut Panda satenya standar, tapi buat saya dan tante sate disini istimewa. Ada beraneka jenis sate di Indonesia, sate R. Kumis ini bisa dibilang termasuk sate Jawa yang cenderung manis.
Satu kuliner favorit yang juga legendaris adalah Sate Kambing R. Kumis. Kalo menurut Panda satenya standar, tapi buat saya dan tante sate disini istimewa. Ada beraneka jenis sate di Indonesia, sate R. Kumis ini bisa dibilang termasuk sate Jawa yang cenderung manis.
Sate R. Kumis, Jl. Margonda, Depok |
Warung sate ini menjual dua jenis sate: sate ayam dan sate kambing. Sate Ayam R. Kumis terbuat dari potongan daging ayam yang dibakar diatas arang. Sate kemudian dituangi saus kacang dan dilengkapi potongan bawang merah mentah, tomat dan acar. Tekstur satenya sangat empuk, bercampur dengan saus kacang yang gurih dan manis. Saus kacang biasanya dibuat dari kacang yang diuleg dengan cobek, tapi saus kacang disini dibuat dengan kacang yang diblender hingga lembut. Harga seporsi sate ayam Rp. 20.000, berisi 10 tusuk.
Sate Kambing saos Kecap |
Sate Kambing R. Kumis terdiri dari potongan daging yang sudah dimarinated. Tiap tusuknya disisipi lemak agar tidak mudah gosong ketika dipanggang. Setelah dipanggang satenya dituangi saus kecap manis dan ditaburi irisan bawang merah mentah dan potongan cabe rawit merah-hijau. Penampakan sate ini gelap, mengkilap namun rasanya maknyuss, sekali gigit minta tambah lagi. Tekstur dagingnya empuk dan kenyal, manisnya meresap sampai ke dalam bercampur dengan pedas merica dan cabe rawit. Yang istimewa, tidak tercium aroma "prengus" khas kambing. Harga 15 tusuk sate kambing Rp. 33.000,-.
Kedua sate diatas cocok dimakan bersama nasi ataupun lontong. Bagi penggemar kambing masih ada menu lainnya: sup kambing dan tongseng yang sayang untuk dilewatkan. Warung sate ini biasanya sangat ramai di malam hari dan agak sulit parkir karena keterbatasan lahan parkir. Kalau melewati Depok, boleh mampir di Sate Kambing R. Kumis di Jalan Margonda.
Kedua sate diatas cocok dimakan bersama nasi ataupun lontong. Bagi penggemar kambing masih ada menu lainnya: sup kambing dan tongseng yang sayang untuk dilewatkan. Warung sate ini biasanya sangat ramai di malam hari dan agak sulit parkir karena keterbatasan lahan parkir. Kalau melewati Depok, boleh mampir di Sate Kambing R. Kumis di Jalan Margonda.
Sate Kambing R. Kumis
Jl. Margonda no. 458, Depok
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
tinggalkan jejak..